Monday, September 8, 2014

Ahlul Bid'ah di Majelisnya Ahlul 'Ilmi

Berkata Al Allamah Al 'Utsaimin Rahimahullah Ta'ala :

Seyogyanya bagi Ahlul 'ilmi apabila melihat dimajelisnya ada seorang mubtadi' maka hendaknya dia mengusirnya dari majelisnya, karena keberadaan mubtadi' tersebut pada diri ahlus sunnah merupakan kejelekan, dan karena kebid'ahan adalah penyakit seperti kanker yang tidak bisa diharapkan lagi kesembuhannya kecuali jika Allah menghendakinya.


Termasuk dari petunjuknya para salaf adalah mengusir para pelaku kebid'ahan dari majelisnya para penuntut ilmu, dan demikian pula seyogyanya mereka diusir keberadaannya dari masyarakat secara menyeluruh serta hendaknya ruang lingkup mereka disempitkan agar tidak tersebar kebid'ahannya.


sumber: http://ar.alnahj.net/audio/download/162/oth_dardmobtadeh.mp3

No comments:

Post a Comment